Showing posts with label gear. Show all posts
Showing posts with label gear. Show all posts

Thursday, November 4, 2021

Ganti Lampu Halogen Putih 5000 K

 Lampu...... jadi bagian penting pada motor apalagi sudah lama ada kewajiban untuk selalu menyalakan lampu utama demi menaikkan visibilitas di jalanan. Kebetulan RedZee 2018 lampunya masih halogen kuning dan jadinya berasa outdated. Sebetulnya sudah lama ingin ganti lampu yang bewarna putih supaya kekinian dan juga sudah tidak pernah jalan di malam atau pagi setelah subuh jadi kita gas saja ganti warna putih. 







Tuesday, September 1, 2020

Review Bantalan Kursi Motor

Bantal..... jadi opsi saya untuk membuat kursi belakang RedZee menjadi lebih empuk sebelum diputuskan untuk merubah bentuk seat belakang. Istri saya komplen karena RedZee ini tidak enak buat boncengan karena bentuk seatnya yang kecil dan keras busanya (review Z900 bisa diintip disini). Sayangnya, dipasaran tidak tersedia aftermarket product untuk pillion seat sehingga saya mencari bantalan saja. Pilihan jatuh pada bantalan seperti foto dibawah ini.



Tuesday, January 7, 2020

Miniatur Motor RedZee

Miniatur.... sudah lama saya cari-cari miniatur motor yang saya miliki tapi hasilnya selalu nihil. Yang pasti ada pasti motor-motor yang mahal-mahal dan belum saya miliki. Sampai akhirnya saya menemukan link pengrajin miniatur motor dengan skala 1:12. Sebenarnya ada 3 pengrajin dan ke tiganya saya jajaki apakah bisa membuat miniatur RedZee si Z900 merah milik saya. Dari ketiga itu akhirnya ada 1 pengrajin saja yang mau dan langsung di eksekusi.





Wednesday, September 19, 2018

Review Veloscope - Aerox 155

Veloscope...... adalah karya anak bangsa yang memperbesar flow area intake udara ke area filter udara. Pada Yamaha Nmax maupun Aerox intake udara sebelum masuk ke filter menghadap bawah dan tersembunyi tapi dengan adanya Veloscope ini intakenya diperbesar dibagian depan filter udara atau section depan filter udara.






Monday, July 2, 2018

Review Accent Wire dan Cyclone - Aerox 155

Racun..... kali ini yang mau di coba adalah racun untuk akselerasi yaitu accent wire atau dikenal kabel setan dan  intake cyclone. Pertama yang saya pasang adalah accent wire kebetulan karena penasaran serta sangat happening saya pilih tipe yang performance series bukan yang reguler. Kemudian cyclone yang saya pilih adalah ITC trump cyclone mark III yang warna kuning.




Tuesday, June 12, 2018

DIY Body Protector Pad, Spakbor, Klakson Keong, and Hand Guard Aerox

Protection...... adalah hal yang pertama saya lakukan kalau memiliki tunggangan baru. Sama juga dengan nasib si koneng ini pasti saya kasih protection. Tadinya saya mau stiker full wrap body, cuma dengan pengalaman yang sudah-sudah kok rada males liat stiker transparan yang suka "ngangkat" dan jadi kurang sedap dipandang. Iseng-iseng cari di tokopedia kok dapet pad body protector dengan merek Iejimo.



Monday, March 5, 2018

Klakson Kendaraan - How to Treat, Maintain, and Install

Klakson..... eh kayanya udah lama bener ini 2 bulanan gak nulis blog karena kesibukan parah melanda. hehehe. OK kita lanjut dulu untuk bahas soal klakson.
Seperti yang kita ketahui klakson itu terdiri dari beberapa jenis antara lain:
  • Disc horn (klakson gepeng)
  • Fanfare horn (klakson keong)
  • Compressor trumpets (klakson telolet)


Friday, December 22, 2017

Review TBS Raser

Raser.... adalah jenis racun yang sudah saya dengar sejak tahun lalu. Raser merupakan throttle body spacer (TBS) yang merupakan sebuah alat yang berbentuk sedemikian rupa dan ditempatkan setelah throttle body kendaraan. Harapannya adalah udara yang masuk ke dalam ruang bakar menjadi lebih padat dan turbulen. Sebelumnya si silvi ini sudah saya racuni dengan pasang Ferrox air filter, broquet, dan Nitro OBD II



Thursday, December 21, 2017

Review SportRack Cross Bar Jepit Body and Thule Roof Box - All New Grand Livina

Extra Baggage..... itulah yang terlintas di pikiran saya ketika mau ajak sekeluarga berlibur dengan jarak yang lumayan jauh. Sebenarnya bagasi All New Grand Livina sudah mencukupi untuk membawa semua barang keperluan berlibur, tapi saya mau memfungsikan bagasi jadi tempat tidur kasur supaya anak-anak bisa tiduran. Alhasil roof box jadi pilihan untuk menaruh barang-barang selama berpergian. 




Monday, November 6, 2017

Review Rainsol Drybag - Tas Anti Hujan dan Badai

Rainsol...... apakah anda tahu bungkus tas anti hujan? kalau pakai ini harapan kita isi tas tetap kering dan tidak basah meski di guyur hujan lebat. Tapi kadang kala kalau sedang riding pembungkus tas ini bagian atasnya tidak sengaja terbuka atau hujan benar-benar lebat sehingga barang-barang yang ada di tas tetap saja basah semua. Dikarenakan hal inilah kemudian saya cari-cari drybag yang murah dan reliable kalau saya perlu bawa tas ketika sedang naik motor. Dan akhirnya pilihan jatuh pada rainsol yang harganya kurang dari Rp. 200,000 untuk kapasitas isi 18 liter. Seperti apa kira-kira reviewnya? cekidot....


Friday, May 19, 2017

Review Nitro OBD2 - Performance Chip Tuning Box

Nitro OBD II..... performance chip tuning box. Awalnya gak sengaja waktu lagi lihat-lihat di tokopedia lihat barang ini. Baca-baca keterangan intinya tinggal colok alat ini di port OBD (on board diagnostic) mobil dan rasakan perbedaannya. Claim alat ajaib ini torsi akan meningkat 25% dan power meningkat 35% sangat fantastis bukan? ditambah harganya dibawah Rp. 100,000 include ongkir Jabodetabek. 

Fungsi alat ini sih memanipulasi ECU jadi mirip-mirip sama piggyback yang mahal itu lo tapi yang ini tidak bisa di program sudah fix saja setelannya. Meski skeptis kok dari port OBD yang fungsinya hanya membaca output parameter mesin kok bisa ya ikutan memanipulasi bacaan ECU sehingga karakter mobil berubah? Karena penasaran makanya saya beli aja toh lihat di tokopedia sudah ribuan barang ini terjual.






Tuesday, February 7, 2017

Pressure Tank Pompa Air

Pressure tank..... adalah tangki yang biasanya ada di pompa air. Di pompa jet pump (sumur dalam) atau yang dangkal biasanya berupa tangki yang ada di bagian bawah mesin atau ada tangki terpisah dibagian atas mesin tergantung dari bentuk pompanya. Pompa jet pump saya yang tugasnya sedot dari sumur ke water toren tidak saya pasangi pressure tank karena posisinya ada di dalam tanah dan spacenya mepet. Tapi pressure tank ini saya alokasikan malah untuk pompa pendorong dari toren ke sistem air rumah.

Pressure tank bawaan pompa jet pump

Wednesday, December 21, 2016

Pengunaan Led Bar / Led Alis - Ninja 650

Led alis.... or led bar jadi bahan modifikasi saya selanjutnya dan yang jadi korban adalah si biru alias ninja 650. Sebelumnya sudah saya aplikasikan di DRL silvi si roda 4 saya yang artikelnya saya taruh disini. Sebelumnya si biru sudah pakai DRL di dashboard dan lampu senja yang keduanya warna biru, berhubung motor-motor keluaran terbaru dan juga mobil pada pakai DRL led akhirnya saya putuskanlah untuk facelift sekalian si biru.





Monday, October 10, 2016

Upgrade Grand Livina - Led Bar / Led Alis

Led Bar..... atau led alis merupakan aplikasi lampu led yang saat ini sering digunakan di kendaraan bermotor. Sebetulnya led bar ini terdiri dari led kecil-kecil yang ukurannya lebih kecil dari kepala jarum pentul dan dibungkus oleh selongsong karet jadi berpendar semua bagian karet pembungkusnya seolah-olah tidak ada led yang kecil, yah mirip-mirip sama lampu neon panjang tapi bentuknya kecil dan elastis bisa di tekuk-tekuk.

Berawal dari DRL (daylight riding light) tipe plasma yang sebelumnya saya pasang (artikel disini) mulai pada mati di beberapa sektornya (kalau di foto gak kelihatan) dan mengamati bagian lampu depan mobil ada slot yang kosong, maka saya menyambangi toko asesoris mobil di BTC bintaro untuk pasang led bar.



Wednesday, August 3, 2016

Upgrade Grand Livina part II - Fuel Efficiency

Fuel Efficiency..... selesai upgrade penampilan yang saya tulis artikelnya disini, modif saya lanjutkan ke bagian mesin. Sejak baru silvi selalu dikasih minum RON 92, konsumsi bensinnya or fuel consumption (FC) adalah 1:8.4 non tol (antar jemput anak sekolah dan wira wiri area Bintaro) dan paling mentok 1:10 saja ketika banyak lewat tol. Ini berarti 1 liter bensin hanya untuk 8 km atau 10 km saja, boros ya masa mobil kecil FC nya sama aja kaya Fortuner yang pernah saya pakai dulu disini, mostly yang pake sih istri saya kalau saya yang pakai pasti lebih irit biasanya. Meski kalau dibandingkan dengan teman-teman saya yang lain gaya menyetir saya atau bawa motor termasuk boros ketika di dalam kota.

B30 inline and B8 intank



Wednesday, June 8, 2016

Upgrade Grand Livina SV part I

Silvi.... sudah menjelang 2 bulan silvi alias slver grand livina jadi penghuni baru di rumah saya. Hari-hari dilalui untuk antar anak sekolah dan istri wira wiri sampai sekarang baru jalan 1,200 km an aja. Berhubung si biru motor saya sudah banyak di modif dan kayanya udah gak mau ditambahkan apa-apa lagi jadilah si silvi ini pelampiasan saya untuk modif, hehehe. Artikel ini merupakan lanjutan dari artikel saya sebelumnya ketika memilih mobil disini



Wednesday, May 4, 2016

Review Box Shad SH29

SH29..... box shad ini menjadi pilihan saya untuk menambah kapasitas bagasi motor honda beat pop istri saya. cukup beli yang SH29 saja supaya tidak terlalu besar dan masih lebih kecil dibanding lebar stang motor. Kenapa gak beli merek Givi or Kappa (gak tau kappa ini masih ada gak sih) ya karena mau coba merek lain saja. Dulu pernah tahunan pakai merek Kappa K35 yang tidak beda jauh dengan Givi series sistemnya dan berhubung dapat diskonan dari Honda ya sekalian deh beli box.



Friday, April 15, 2016

Review AP Boot Moto 3 & Moto 1

AP boot...... merek yang sudah tidak asing lagi untuk kalangan biker di Indonesia ditambah lagi dengan harganya yang terbilang tidak mahal, ada dikisaran 100 ribuan saja paling mahalnya untuk sebuah boot dari karet. AP boot ini sudah keluar 4 model mulai dari AP boot moto 1 - moto 2 - moto 3 yang semuanya model boot dan terakhir all bike yang merupakan model sepatu pendek.

si bontot aja seneng makenya